Wisata di Lombok dan Bali

Siapa yang tidak kenal dengan keindahan alam pulau Lombok. Meski bukan kota besar seperti Jakarta dan Surabaya, namun destinasi wisata di tempat ini tidak kalah dengungnya. Pulau Lombok masih sangat alami, bahkan lebih natural dibandingkan pulau Bali yang dekat dengannya. Wisata di Lombok pasti memberikan kesan yang sulit dilupakan.

wisata lombok dan baliUntuk paket wisata yang ditawarkan oleh Flocation kali ini menjadi satu dengan liburan di Bali. Anda bisa menghabiskan waktu satu bulan penuh untuk menikmati wisata alam, budaya, dan laut dari kedua pulau indah tersebut. Nah, berikut ini rincian syarat dan tempat yang akan dikunjungi.

Tempat Wisata Bali

Tempat wisata di Bali yang akan dikunjungi cukup banyak. Pertama, Anda akan diajak ke pantai Kute, Taman Ayun, dan Pantai Lovina. Tempat wisata tersebut selalu ramai oleh pengunjung. Apalagi penginapan Anda ada di kawasan Kuta sebelum melanjutkan perjalanan tour ke Lombok.

Tempat lain yang juga dikunjungi selama berada di pulau Bali adalah desa Kintamani dengan danau Bedugul, pemandangan gunung Batur yang hijau dan sejuk, dan pemandian air hangat. Nah, untuk tantangan selama berwisata, sebaiknya Anda ikuti jadwal rafting di sungai Ayun. Pasti sangat menyenangkan. Bukan hanya itu, Anda juga akan diajak mengunjungi air terjun dan kebun binatang di Bali.

Tempat Wisata di Lombok

Paket wisata ini akan mengajak Anda untuk melanjutkan perjalanan ke Pulau Lombok setelah puas menikmati Bali. Disana Anda akan diajak melihat budaya pembuatan tembikar dan gerabah dari tanah liat. Namanya desa Banyumulek. Kemudian juga menikmati kerajinan tenun di desa Sukarare. Nah, perjalanan wisata di Lombok ini menyenangkan, bukan?

Kalau ingin menikmati wisata pantai lagi, Anda dapat melihat tanjung A’an setelah mendatangi tempat kerajinan tersebut. Pemandangan air terjun Sendang Gile akan memukau mata Anda dari ketinggian 125 meter. Belum lagi dengan danau Segara Anak yang memiliki pemandangan sekitar yang menakjubkan. Kapan lagi bisa berjalan-jalan seru kalau bukan dari paket yang ditawarkan agen Flocation. Wisata ke Lombok jadi sangat seru.