Spesifikasi Asus Zenfone 4
Dunia smartphone semakin seru dengan datangnya vendor baru yang menawarkan fasilitas menarik dan lebih canggih. Salah satu smartphone canggih berkualitas tinggi diproduksi oleh perusahaan Asus. Kali ini telah dirilis Asus Zenfone 4 yang akan membuat hidup Anda semakin menakjubkan. Mau tahu lebih detail? Simak ulasannya berikut ini.
Penampilan
Asus yang satu ini memang diperuntukkan kalangan dengan budget terbatas tapi memerlukan smartphone canggih. Dari segi penampilan cukup menawan dengan banyak pilihan warna, yaitu kuning, pink, putih, hitam, dan biru muda. Ukuran layarnya 4 inchi dengan resolusi 480 x 800 pixel dengan kerapatan 233 pixel density. Dengan resolusi tersebut Anda bisa memiliki sebuah ponsel yang cukup cerah dan tajam.
Performa
Mengusung OS android jelly bean 4 dengan dukungan prosesor dual core yang kecepatannya 1,2 Ghz dalam chipset intel atom Z2520. Prosesor Asus Zenfone 4 ini cukup cepat karena telah didukung oleh prosesor jenis baru yang canggih. Tapi kalau dibandingkan dengan zenfone 2 tentu masih jauh di bawahnya.
Memory
Memory ponsel yang harga barunya hanya 1,3 juta rupiah ini mencapai 8 GB dan Anda boleh menambahkan sendiri hingga 64 GB. Kapasitas RAM sebesar 1 GB yang memungkinkan untuk menginstal aplikasi sedang. Dari kapasitas dan prosesor tersebut memperlihatkan kecanggihan dan kecepatan proses booting.
Kamera
Kamera utama asus Zenfone 4 ini beresolusi 5 MP yang cukup memberikan gambar berkualitas sedang. Setidaknya gambar yang dihasilkan tidak akan pecah dan warnanya cukup tajam. Sedangkan kamera sekundernya sebesar 2 MP.
Jaringan
Asus mendukung keinginan masyarakat Indonesia untuk berkecimpung di dunia maya. Caranya adalah dengan menyediakan jaringan internet dari 2G, 3G dan wifi. Dengan demikian Anda dapat menggunakan fasilitas internet dimanapun berada. Sedangkan untuk komunikasi antar perangkat tersedia kabel data dan bluethoot.
Kekuatan baterai sebesar 1200 mAh litium, fitur tambahan audio jack, MP3, MP4, dan masih banyak lainnya. Nah, setelah mengetahui detail ponsel cerdas ini, saatnya Anda berburu barang di counter terdekat atau bisa menghubungi bagian pemasaran resmi Asus Zenfone.