Menciptakan Ruang Baca Di Apartemen

Bagi seorang avid-reader atau si gila baca, perpustakaan bagaikan surga kecil di mana mereka bisa menenggelamkan diri di dalam dunia buku. Bahkan seringnya, seorang avid-reader pun mempunyai perpustakaan pribadi untuk menampung semua koleksi buku-buku mereka. Untuk menciptakan perpustakaan, tentunya dibutuhkan ruang yang cukup dengan pencahayaan dan sirkuasi udara yang baik. Bagi Anda yang tinggal di apartemen, tentunya hal ini akan sulit untuk direalisasikan. Pasalnya, available apartment in Jakarta masih belum menyediakan lahan bagi penghuninya untuk membuat perpustakaan. Namun bukan berarti Anda tidak bisa memilikinya. Anda bisa loh ‘menyulap’ lahan kecil yang seharusnya dijadikan perpustakaan menjadi ruang baca mungil yang nyaman di apartemen. Simak tipsnya, yuk!

  1. ruang baca buku

    pic:lushome.com

    Manfaatkan ruang kecil di ujung apartemen Anda untuk menjadi ruang baca. Jangan sampai ruang kecil menjadi tersia-siakan tanpa manfaat. Apartemen merupakan hunian dengan space yang minimalis sehingga Anda sebagai pengguna harus pintar-pintar memanfaatkan lahan.

  2. Untuk menampung semua koleksi buku Anda, alih-alih menggunakan lemari buku pendek cobalah untuk menggunakan lemari tinggi hingga mencapai langit-langit untuk menghemat spasi. Sekarang ini, banyak loh toko furnitur yang memungkinkan Anda untuk memesan lemari buku sesuai dengan keinginan penggunanya.
  3. Pasang pencahayaan yang baik. Kunci dari kenyamanan ruang baca adalah pencahayaan yang tidak terlalu terang dan juga tidak terlalu gelap. Untuk itu pilihlah sudut apartemen yang dekat dengan jendela agar sinar matahari bisa masuk dan Anda mendapatkan pencahayaan yang alami. Namun demikian, jika tidak memungkinkan, Anda bisa memanfaatkan lampu baca yang bisa dibeli di toko furnitur.
  4. Hias ruang baca Anda dengan sofa yang nyaman dan karpet yang lembut. Anda tidak mungkin bisa membaca dengan tenang tanpa kehadiran sofa bukan? Pilih sofa yang memiliki sandaran dan bantalan yang empuk agar Anda betah duduk berlama-lama di dalam ruang baca. Jangan lupa untuk menggelar karpet lembut sebagai elemen untuk membuat ruang baca terkesan hangat.
  5. Untuk menambah ketenangan dalam membaca, jangan lupa untuk memasang pengedap suara di dinding untuk menghindari gangguan. Anda juga bisa memasang tirai jika ruang baca Anda tidak tersekat. Singkirkan semua benda-benda yang membuat pikiran Anda terdistraksi seperti televisi atau radio. (Tr)