Lakukan ini Saat Mengecat Ulang Rumah
Bagi beberapa orang yang memiliki rumah lebih dari satu, melakukan investasi dengan sewa rumah murah Jakarta merupakan salah satu cara investasi yang banyak dipilih. Alasannya, karena mereka tidak perlu melakukan berbagai hal yang akan membuatnya repot, namun mereka akan mendapatkan penghasilan bersih setiap bulan atau tahunnya (tergantung perjanjian sewa). Agar dapat menarik minat seseorang untuk menyewa rumahnya, tentunya kita harus membuat rumah kita agar terlihat menarik. Salah satunya yaitu, dengan melakukan pengecatan ulang agar rumah terlihat lebih cerah dan bersih.
Melakukan pengecatan ulang pada rumah yang sudah jadi dan pernah di cat, tentunya akan berbeda dengan rumah yang benar-benar baru dan belum pernah di cat. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat akan melakukan pengecatan ini, yaitu:
- Mengecat ulang, artinya kita tidak mengecat pada ruang yang kosong tanpa perabot. Jadi, sebaiknya singkirkan perabot jika memungkinkan agar tidak terkena cat, atau tutup perabot dengan kertas koran jika memang tidak memungkinkan untuk memindahkannya.
- Kelupas terlebih dahulu seluruh cat lama, karena jika tidak dikelupas akan membuat cat baru tidak dapat menempel. Cat baru justru akan menempel pada cat lama, dan akibatnya akan ikut mengelupas ketika cat lama sudah mulai terkelupas dari lapisannya. Selain itu, jika kita tidak mengelupas cat lama terlebih dahulu, akan membuat warna cat baru tidak terlihat bagus. Bahkan, bisa jadi warnanya akan berubah dari warna aslinya (warna yang kita harapkan) karena bercampur dengan warna cat lama.
- Jika terdapat beberapa bagian dinding yang mengalami retak, sebaiknya jebol sekalian sebagian dinding yang retak tersebut dan kemudian tambal. Jangan langsung mengaplikasikan cat pada bagian ini sebelum tambalan benar-benar kering.
- Bersihkan lapisan dinding dengan baik, pastikan bahwa debu ataupun jamur yang menempel pada dinding telah bersih. Jika terdapat jamur pada lapisan dinding, berikan lapisan anti jamur terlebih dahulu sebelum melakukan pengecatan ulang.
- Setelah lapisan dinding siap untuk di cat ulang, berikan cat dasar terlebih dahulu pada lapisan dinding sebelum mengaplikasikan cat dengan warna yang kita inginkan. Lapisan cat dasar ini penting untuk membuat cat tidak langsung menempel pada lapisan semen, dan juga agar warna yang dihasilkan dapat terlihat sesuai keinginan.
- Setelah beberapa langkah di atas dilakukan, saatnya kita melakukan pengecatan dengan cat yang sesuai dengan keinginan kita. Pilihlah cat dinding yang memiliki kualitas baik. Tingkat pencampuran cat dengan bahan pengencer bergantung pada jenis cat yang digunakan. Jadi kita bisa bertanya di tempat kita membeli cat ukuran campuran yang terbaik.
Jadi, siap untuk mengecat ulang rumah kita? (Vita)