3 Hal yang Sebaiknya Tidak Kamu Lakukan selama Staycation

Long weekend atau akhir pekan yang panjang paling asyik dihabiskan dengan berlibur. Sayang, di masa pandemi seperti sekarang, bepergian jauh ke luar kota, pulau, maupun negeri bisa menimbulkan perasaan was-was. Tak heran bila warga Kota Kembang banyak yang memesan kamar di hotel staycation Bandung untuk menghabiskan long weekend.

Apa kamu juga berencana demikian? Jika iya, jangan lupa untuk senantiasa menjaga protokol kesehatan dan menghindari beberapa hal berikut selama staycation kalau tak mau merugi, ya!

  • Tidur

Kamar hotel memang kamu sewa untuk beristirahat. Namun, jangan sampai waktu rehat itu kebablasan hingga siang hari atau malah kamu pakai untuk tidur siang. Memangnya kenapa? Tentu waktu akhir pekan kamu akan terbuang sia-sia kalau cuma dihabiskan dengan tidur. Sebagai gantinya, gunakan waktumu di siang hari untuk melakukan aktivitas ringan di sekitar hotel, seperti berenang di kolam, berolahraga di gym, sekadar membaca buku, ataupun menonton televisi di kamar.

  • Mengulang rutinitas

Apa hal yang menjadi kebiasaan sehari-hari kamu di hari kerja? Minum kopi di pagi hari sebelum mulai bekerja? Atau berolahraga sebelum berangkat ke kantor? Menonton film atau serial televisi sepulang bekerja? Tinggalkan rutinitas-rutinitas monoton itu terlebih dulu ketika staycation. Kenapa? Tentu saja agar waktu liburan kamu lebih berwarna dan berbeda dibanding keseharian kamu.

Menghindari rutinitas sehari-hari juga bisa membuka kesempatan dirimu untuk mencoba hal-hal baru, lho. Misalnya, mengonsumsi jus segar di pagi hari sebagai pengganti kopi ataupun mengikuti aktivitas menarik yang disediakan tempat menginap.

  • Sibuk dengan ponsel.

Pandemi seharusnya tidak menghalangi siapapun untuk berkreasi. Terlebih, kamu sudah mempersiapkan akhir pekan yang panjangmu untuk staycation di hotel. Maka dari itu, jangan sampai waktumu di hotel malah habis dengan sibuk menggulir layar ponsel buat melihat update dari teman atau kolega lewat sosial media. Sebaiknya, kamu tinggalkan sejenak kehidupan dunia maya untuk menikmati hari libur kamu dengan aktivitas menarik pilihanmu.

Masih sulit memisahkan diri dari ponsel? Coba matikan notifikasi dari aplikasi sosial media yang ada di ponselmu atau nyalakan mode silent selama berakhir pekan di hotel staycation.

Gimana? Tak sulit, kan, menghindari hal-hal di atas? Semoga liburan kamu menyenangkan, ya!