Fakta Unik Tentang Friends, Sitkom 90-an yang Populer
Jika kamu adalah salah satu anak 90-an yang masih ingat dengan sitkom ikonik Friends, jangan sampai melewatkan bahasannya di artikel ini, ya! Friends yang memperlihatkan persahabatan lucu antara Monica, Phoebe, Rachel, Ross, Chandler dan Joey ini merupakan sitkom yang sangat amat disukai oleh berbagai kalangan. Bagaimana tidak, kamu bisa mendapatkan tawa dan haru sekaligus dari menonton sitkom yang memiliki 10 musim ini di Smart TV untuk Netflix milik kamu di rumah. Jika kamu belum pernah menonton Friends, tidak pernah telat bagi kamu untuk menontonnya sekarang juga karena candaan yang mereka berikan tidak akan pernah tenggelam oleh waktu. Nah, untuk bernostalgia bersama simak beberapa fakta unik tentang Friends yang jarang diketahui ini, yuk!
- Peran Rachel untuk Courteney Cox
Peran Rachel mungkin kini sudah sangat melekat pada Jennifer Aniston, namun sedikit yang mengetahui bahwa awalnya karakter ini seharusnya dimainkan oleh Courteney. Namun setelah mengetahui ada peran Monica, Courteney mengganti pilihannya dari menjadi Rachel untuk menjadi Monica karena menurutnya karakter Monica lebih mirip dengan dirinya yang berkepribadian kuat.
- Berjalan-jalan ke Las Vegas
Sebelum para cast memulai syuting, sutradara James Burrows membawa Lisa Kudrow, Jennifer Aniston, Courteney Cox, David Schwimmer, Matt LeBlanc dan Matthew Perry berjalan-jalan ke Las Vegas untuk bersenang-senang untuk terakhir kalinya karena James yakin bahwa serial ini akan booming sehingga ini merupakan terakhir kalinya para cast tidak dikenal oleh masyarakat karena setelah Friends tayang, mereka akan dikenali oleh semua orang kemana pun mereka pergi.
- Syuting dilakukan secara langsung
Syuting satu episode dapat memakan waktu lama hingga satu jam, belum lagi satu scene harus diulang berkali-kali jika ada yang salah. Namun, apakah kamu mengetahui bahwa syuting friends ini diakukan di depan 300 fans? Uniknya, ara pemeran tidak merasa keberatan akan hal ini justru malah makin bersemangat jika ada penonton.
Nah, itulah beberapa fakta unik yang jarang diketahui baik oleh para fans maupun masyarakat umum yang sekedar menikmati candaan. Makin tertarik untuk menontonnya lagi, bukan? Semoga bermanfaat dan selamat menyaksikan!