Begini Cara Mengendalikan Gula Darah di Dalam Tubuh

Agar terhindar dari berbagai penyakit, maka kadar gula darah di dalam tubuh pun harus dikendalikan. Hal ini dimaksudkan agar kadar gula darah tetap dalam batas normal dan juga menghindari berbagai komplikasi. Itulah sebabnya Anda disarankan untuk selalu melakukan cek gula darah dan memantau pergerakannya.kontrol gula darah

Ada banyak cara yang bisa dicoba untuk mengendalikan gula darah di antaranya:

  1. Pilih-pilih makanan. Tidak bisa disangkal, makanan yang masuk ke dalam tubuh Anda akan berdampak secara langsung pada kadar gula darah. Oleh sebab itu, penting hukumnya untuk memilih-milih makanan yang hendak dikonsumsi. Disarankan untuk memilih makanan yang memiliki indeks glikemik rendah. Mengapa? Sebab ketika kadar glikemik rendah, makanan tersebut tidak akan menyebabkan peningkatan kadar gula darah yang tinggi. Makanan yang disarankan untuk dikonsumsi adalah sayuran hijau, ikan, beras merah, ubi, kacang-kacangan, dan juga susu rendah lemak.
  2. Olahraga teratur. Cara lain yang bisa dicoba untuk menjaga kadar gula darah dalam tubuh adalah dengan berolahraga secara teratur. Tak hanya membuat tubuh sehat, olahraga ini juga bisa membantu mengendalikan gula darah. Pasalnya, saat Anda berolahraga, maka sensitivitas insulin di dalam sel tubuh pun ikut meningkat. Hanya saja, patut diperhatikan juga bahwa tak semua olahraga cocok untuk penderita diabetes. Anda pun harus memilih jenis olahraga yang sesuai, yakni berenang, jalan cepat, bersepeda, atau bahkan
  3. Cek kadar gula darah secara rutin. Rajin-rajinlah mengontrol kadar gula darah agar Anda bisa memantaunya secara berkala. Jika memang malas bolak-balik ke dokter, sekarang ini ada kok alat pemeriksa gula darah yang bisa Anda gunakan di rumah. Lebih praktis, dan pastinya bisa dimanfaatkan kapan saja dan di mana saja.
  4. Konsultasi dengan dokter. Terakhir, jangan lupa untuk berkonsultasi dengan dokter secara berkala. Hal ini dimaksudkan agar Anda bisa langsung mengambil tindakan ketika kadar gula darah sedang tinggi. Tak hanya itu, Anda pun bisa berdiskusi dengan dokter mengenai apa yang harus dilakukan agar gula darah bisa stabil.

Itu dia beberapa cara yang bisa dicoba untuk mengendalikan gula darah di dalam tubuh. Silakan dicoba dan semoga membantu, ya!