Tips Mempercantik Makanan Agar Terlihat Menggiurkan
Sedang mencari inspirasi untuk membuat makanan supaya terlihat menggiurkan mirip dengan kreasi sasa yang menampilkan banyak makanan unik? Atau ingin mencoba inovasi baru dalam penataan makanan agar kelihatan tertara rapi? Maka, kamu sangat disarankan sekali nih mengikuti beberapa cara yang akan kami suguhkan di artikel ini. Meski, cara ini terbilang sangat sederhana, namun ternyata bisa loh mengubah makanan yang awalnya terlihat tidak menarik malah berhasil menggodamu untuk mencicipinya.
Selain itu, dengan menggunakan berbagai cara ini, kamu pun tidak memerlukan yang namanya mengeluarkan banyak uang hanya untuk memperoleh makanan yang mampu mengugah selera. Lantas, cara seperti apakah yang bisa kamu gunakan, supaya dapat mengubah makanan menjadi makanan yang menggiurkan? Mari, disimak ulasannya!
- Menampilkan makanan dengan banyak warna. Untuk bisa mengugah selera ketika menyantapnya, ada baiknya makanan yang kamu sajikan menampilkan banyak unsur warna. Misalkan saja, kamu menyuguhkan makanan dengan campuran warna merah, hijau, kuning, dan sebagainya. Dengan menampilkan makanan dengan banyak warna ini, dapat dipastikan penampilan makanan kamu pun akan terlihat cukup menarik secara visual.
- Menata piring dengan sentuhan bak tangan seorang profesional. Supaya tampilan makananmu menarik untuk dilihat, maka tatalah piring yang berisi makanan dengan sentuhan bak tangan seorang profesional yang biasanya dapat ditemukan di restaurant berbintang. Contohnya, apabila kamu menyajikan makanan yang terbuat dari jenis ikan, sebaiknya kamu meletakkan di atas sebuah sayuran berwarna hijau atau ditambah dengan riasan mashed potato di sampingnya.
- Menggunakan piring berwarna putih. Agar semakin menarik apabila dipandang, sebaiknya ketika kamu menyajikan makanan sebisa mungkin menggunakan piring berwarna putih. Biasanya, dengan memilih piring dengan warna putih ini, akan memberikan kesan yang menarik kepada makanan karena makanan dapat dikreasikan dengan banyak warna.
- Menghiasi makanan dengan hiasan yang bisa dimakan langsung. Saat menghiasi makanan dengan warna yang cukup menarik, usahakan warna yang digunakan pun bisa langsung dimakan oleh para penikmat makanan. Seperti misalnya, menghiasi makanan dengan wortel maupun mentimun yang dibentuk sedemikian rupa, menaburi kacang-kacangan, atau menambahkan buah-buahan.
- Menyeimbangkan antara rasa dengan hiasan makanan. Meski ingin menyuguhkan tampilan makanan yang bisa mengugah selera, alangkah baiknya sebelum penyajian kamu harus menyeimbangkan antara rasa dengan hiasan makanan. Maksudnya, apabila kamu menghias makanan semenarik mungkin, namun rasa yang disuguhkan kurang enak. Maka, bisa dipastikan makanan kamu pun tidak akan terlihat mengugah selera, begitupun sebaliknya.
Gimana? Mudah sekali bukan membuat makanan agar terlihat semakin menggiurkan?