3 Serial TV untuk Para Pecinta Buku

Dengan internet rumah murah kini kamu bisa streaming atau download musik, film, bahkan serial TV dari season awal sampai akhir. Rasanya hal ini merupakan salah satu faktor mengapa kamu lebih memilih untuk menghabiskan malam minggu di rumah daripada pergi kencan atau hang out dengan teman-teman. Apalagi kini semakin banyak bermunculan serial TV menarik yang ditunggu-tunggu para pecinta buku atau yang biasa dipanggil geeks. Kenapa sih para geeks menunggu-nunggu serial TV ini? Yap, benar, karena kehadiran serial TV yang menarik para geeks ini di adaptasi dari buku, baik novel ataupun komik best seller. Penasaran serial TV apa saja yang pasti jadi favorit para geeks? Berikut ini tiga serial TV yang pasti diikuti oleh para geeks.

  1. 3 serial tvGame of Thrones (GoT)

Bermula dari novel George R.R. Martin, A song of Ice and Fire, serial TV Game of Thrones mulai tayang pada tahun 2011. Aktor-aktor yang mengaggumkan serta rangkaian plot yang tidak terduga berhasil membawa serial ini memenangkan 42 penghargaan bergengsi.  GoT bercerita tentang fiksi kerajaan-kerajaan di benua Westeros dan Essos yang bersaing untuk meraih “Iron Throne”. Meskipun konten GoT sering mendapatkan kritik karena mengandung unsur pornografi dan kekerasan, tetapi tetap saja hal tersebut tidak mencegah para fandom untuk tetap menantikan season-season berikutnya.

  1. Sherlock

Siapa sih yang tidak tahu novel detektif legendaris karya Arthur Conan Doyle yang satu ini? Kalau mendengar nama Sherlock Holmes pastinya kamu langsung mengaitkan dengan detektif kelewat jenius yang ditemani oleh partnernya Dr. Watson. Faktanya, serial TV Sherlock ini memuaskan ekspektasi para penggemar buku detektif ini. Berbeda dengan versi buku, Sherlock dikemas dalam cerita yang lebih fresh dengan latar waktu yang sudah modern. Diperankan oleh aktor British penuh talenta, Benedict Cumberbatch, serial Sherlock berhasil menarik antusias penggemar meskipun baru tayang 3 season.

  1. The Walking Dead (TWD)

Bersiaplah menghadapi zombie apocalypse! Di serial ini kamu akan bertemu banyak zombie yang berawal dari komik karya Robert Kirkman. Mulai tayang tahun 2010, kini TWD semakin mengincar perhatian para penonton dengan ceritanya yang penuh dengan twist. Saking populernya, TWD sempat memecahkan rekor dengan jumlah penonton terbanyak sepanjang masa.

Itu dia tiga serial favorit para pecinta buku. Wah, senang sekali ya sekarang kamu bisa menonton buku favorit di televisi! (Rima)